foto: bertha/GARASIkuliner
GARASIkuliner - Kenapa ya namanya nasi goreng Obama? Apakah Obama pernah makan disini? Kalau penasaran, langsung saja datang ke sini. Ada nasi goreng gila enak yang populer.
Nasi goreng gila Obama ini terkenal akan nasi gilanya. Punya cabang pertama di Menteng. Nasi Goreng Gila Gondrong ini sudah berjualan sejak tahun 80-an. Dinamakan nasi goreng gila Obama, ternyata ada alasannya. Menurut salah satu karyawan, bukan karna Obama pernah datang kesini, akan tetapi jualannya dijalan Menteng, tepatnya depan sekolah Obama.
Kepopuleran nasi gila ini membuat Nasi Goreng Gila Obama ini punya beberapa cabang yang tersebar di sekitar Jakarta dan tangerang. Tidak hanya Menteng tetapi juga ada Pluit dan juga Gading Serpong.
foto: bertha/GARASIkuliner
Bagi Anda yang bertempat tinggal di Gading Serpong, bisa langsung mampir kesini. Tepatnya di Jalan Boulevard M5, Gading Serpong Anda bisa mencicipi kelezatan nasi goreng gila ini. Berbeda dengan di Menteng yang selalu membuat porsi nasi goreng dalam ukuran besar dengan sering, di Serpong proses pembuatan nasi goreng hanya dilakukan sekali pada pukul 5 sore.
Di sini menu yang disajikan berupa nasi goreng gila dan nasi gila yang dipadu dengan beberapa isian dan topping seperti pete hingga keju. GARASIkuliner memesan nasi goreng gila (Rp 25.000) dan nasi gila (Rp 20.000). Keduanya punya sajian yang hampir mirip.
foto: bertha/GARASIkuliner
Baik nasi goreng gila ataupun nasi gila disajikan cukup cepat. Ini dikarenakan nasi goreng dan isiannya sudah dibuat sore hari dan ketika ada pembeli baru dipanaskan kembali. Nasi gorengnya berwarna cokelat dengan tekstur nasi yang tidak terlalu pulen. Aromanya harum dan rasanya gurih sehingga cocok dipadu dengan aneka isian seperti sosis, bakso, dan juga telur.
foto: bertha/GARASIkuliner
Secara keseluruhan, rasanya mirip seperti nasi goreng pada umumnya. Hanya saja lebih manis karena ditambahkan kecap. Kalau tak ingin nasi goreng, Anda juga bisa mencicipi nasi gila yang disajikan dengan nasi putih plus topping bakso, sosis hingga telur orak arik yang gurih sedap. Makin enak disantap dengan kerupuk!
“Di sini baru buka cabang 3 bulan. Sehari bisa 8 liter per hari. Kalau di Menteng kita buat sehari bisa mencapai 80 liter, karena banyak gojek yang pesan juga kan,” tutur salah satu karyawan saat ditemui GARASIkuliner beberapa waktu lalu.
foto: bertha/GARASIkuliner
Di sebelah penjual nasi goreng Obama, Anda juga bisa memesan sate Taichan Senayan yang pedas. Per satu tusuk satenya dijual dengan harga Rp 2.500. Potongan daging ayamnya empuk dan juicy dibakar sebentar dan dipadu dengan baluran bumbu sambal yang pedas. Makin sedap ditambah dengan perasan jeruk limau. Mantap!!
Kalau tertarik untuk mencobanya. Anda bisa langsung mampir kesini. Gerainya buka sejak pukul 5 sore hingga 12 malam, tertarik mampir?
Nasi Goreng Gila Gondrong Obama
Jl. Boulevard M5 No. 12(TODA), Gading Serpong
Tangerang
Telp. 082118881884
Jl. Besuki No. 1 RT. 3/RW. 5
Menteng, Jakarta Pusat
Telp. 087884158736
SUMBER: WWW.GARASIGAMING.COM
No comments:
Post a Comment